Cara download APK di Laptop Cepat dan Mudah – APK atau aplikasi adalah perangkat lunak yang memiliki berbagai fitur tertentu dengan kemampuan tertentu serta dapat diakses bagi penggunanya.

Setiap Android atau laptop pasti memiliki APK di dalamnya.
APK tersebut ada yang sudah otomatis terpasang di Android atau laptop dan ada yang tidak sehingga Anda perlu melakukan pengunduhan mandiri untuk mendapatkan sebuah aplikasi. Cara download APK di laptop terkadang tidak semudah di ponsel Android anda.
Hal tersebut karena di ponsel Android biasanya sudah terpasang Play Store tempat dimana ditemukan berbagai aplikasi yang Anda inginkan.
Namun, terkadang beberapa aplikasi ada yang tidak tersedia di Hp sehingga Anda harus mendownloadnya melalui laptop. Untuk itu, berikut akan dijelaskan cara download APK di laptop dengan berbagai alternatif serta akan disajikan pula rekomendasi tempat APK terpercaya.
Mari kita simak!
Bagaimana cara mendownload APK di laptop?
Beberapa cara download APK di laptop dapat menggunakan akun google dan ada yang tidak perlu menggunakannya. Anda dapat langsung mendownload APK menggunakan situs yang menyediakan berbagai jenis APK.
Anda juga dapat melakukan cara download APK di laptop dengan membuat akun terlebih dahulu, agar dapat mengaksesnya.
10+ Cara Download APK di Laptop Terbaru 2021
Dengan demikian, berikut akan kami jelaskan metode dan cara download APK di laptop atau komputer dengan mudah.
#1. Cara Download APK di Laptop Tanpa Buat Akun
- Kunjungi google Play Store di pencarian atau dengan klik link berikut ini: play.google.com/store/

- Cari APK yang Anda inginkan dengan menuliskannya di kotak pencarian, kemudian tekan
- Cara mendownload APK di laptop selanjutnya adalah klik atau pilih aplikasi yang Anda inginkan.
- Pindahkan kursor ke address bar, klik kanan dan salin atau Ctrl+C pada keyboard untuk menyalin link.

- Buka tab baru, kemudian kunjungi https://apps.evozi.com/apk-downloader/

- Selanjutnya, akan muncul tampilan seperti pada gambar, maka cara mendownload APK di laptop selanjutnya adalah paste link yang sebelumnya telah di-copy di kolom URL yang telah tersedia.
- Klik Generate Download Link.
- Setelah itu, cara mendownload APK di laptop, Anda tinggal menekan tombol hijau yaitu Click here to download untuk mendownload aplikasi tersebut.

- Tunggu beberapa saat hingga proses pengunduhan selesai, maka file tersebut akan tersimpan dalam laptop Anda. Anda tinggal melakukan penginstalan seperti biasa dan aplikasi siap digunakan.
Itulah cara mendownload APK di laptop tanpa membuat akun. Mudah bukan?
Cara tersebut juga bisa dilakukan untuk cara download aplikasi android di laptop sehingga Anda dapat menikmati kegunaan aplikasi tersebut tidak hanya di Android, tapi juga di laptop.
Jika setelah mendownload di laptop Anda ingin memindahkannya ke Android, maka cara download aplikasi android di laptop di atas juga bisa Anda lakukan dengan langkah terakhirnya Anda hanya perlu melakukan transfer APK yang Anda unduh di laptop ke Android atau Smartphone Anda.
Baca juga :
- Cara Memasukkan Kode Voucher XL
- Cara Mengunci Aplikasi di HP Vivo Tanpa Aplikasi
- Cara Membuat Akun Baru Mobile Legends
#2. Cara Download Aplikasi Android di Laptop dengan Ekstensi Chrome
Selain menggunakan cara download APK di laptop tanpa akun playstore di atas, Anda juga dapat melakukan cara download aplikasi android di laptop dengan memasang ekstensi Chrome bernama APK Downloader.
Bagaimana cara mendownload APK di laptop via ekstensi Google Chrome ini? Alternatif lain tersebut adalah sebagai berikut:
- Buka Google Chrome dan buka Chrome Web Store atau dengan membuka link ini https://chrome.google.com/webstore/detail/apk-downloader/fgljidimohbcmjdabiecfeikkmpbjegm
- Untuk menambahkan ekstensi APK Downloader tersebut menggunakan Browser Chrome, klik Tambahkan ke Chrome.
- Klik Tambahkan Ekstensi, kemudian akan otomatis menginstal ekstensi pada browser Chrome Anda.
- Di browser Anda kemudian akan muncul ikon ekstensi di bagian pojok kanan browser seperti pada gambar dibawah, Jika Anda ingin membukanya, klik APK Downloader.
- Klik APK Downloader

- Secara otomatis, akan terbuka halaman APK Downloader untuk mendownload aplikasi.
- Selanjutnya cara download APK di laptop dan Anda lakukan sama seperti cara pertama di atas, yaitu dengan melakukan Copy pada link aplikasi yang diinginkan dan Paste di kolom APK Downloader.
- Klik Generate Download Link.
- Setelah itu, klik Click here to download untuk mendownload aplikasi tersebut.
- Tunggu beberapa saat hingga proses pengunduhan selesai.
#3. Cara Download Play Store di Laptop
Play Store adalah aplikasi yang terbilang paling penting karena didalamnya menawarkan beberapa aplikasi Android baik sosial media, game, desain, dsb. Aplikasi Android biasanya otomatis sudah terpasang.
Namun, pada beberapa kasus, Play Store di Android kadang tak tersengaja terhapus, error, bahkan harus mengganti versi terbaru.
Lalu, bagaimana cara mendownload APK di laptop? Apakah Play Store dapat di download di laptop? Jawabannya adalah bisa.
Cara download Play Store di laptop bisa dilakukan melalui beberapa cara, salah satunya dapat dilakukan dengan cara-cara di atas, dapat juga menggunakan situs APK Pure.
Cara download Play Store di laptop dengan situs APK Pure adalah sebagai berikut:
- Kunjungi situs APK Pure.
- Cari Google Play Store di kolom pencarian.
- Cara download Play Store di laptop dengan APK Pure selanjutnya klik Unduh APK dan tunggu proses pengunduhan hingga selesai.
- Pindahkan APK yang sudah diunduh ke Hp Android Anda.
#4. 10+ Rekomendasi Situs Download APK Terpercaya
Sebelumnya, Anda telah mengetahui bagaimana cara mendownload APK di laptop. Berdasarkan metode di atas, APK Pure adalah salah satu situs download APK di komputer dan laptop yang bisa Anda gunakan.
Selain itu, masih banyak situs download APK Terpercaya yang bisa Anda gunakan, antara lain:
JalanTikus adalah salah satu situs dengan bahasa Indonesia yang menyediakan berbagai aplikasi. Tidak hanya itu, situs ini juga menyediakan berbagai aplikasi games Android, ios, film, anime, dan informasi seputar gadget.
Softpedia adalah situs yang berdiri sejak 2001, jadi tidak heran bahwa situs ini memiliki berbagai jenis aplikasi yang banyak.
Tingkat kepercayaan dari situs ini lumayan tinggi yaitu mencapai 93%, namun Anda sebagai pengguna tetap harus berhati-hati dengan mengecek tampilan URL dan reviewnya. Situs ini menyediakan berbagai aplikasi secara gratis.
Situs ini menyediakan software terlengkap yang aman dari malware ataupun adware. Situs ini juga menyediakan aplikasi baik gratis maupun berbayar.
Selain itu, juga disediakan diskon berbagai jenis aplikasi sehingga banyak diminati oleh penggunanya.
Kelebihan dari situs ini adalah tampilannya yang mudah dipahami sehingga pengguna dapat langsung bisa menggunakannya dengan mudah. Selain itu, situs ini tidak ada iklan yang mengganggu serta aman karena bersih dari virus.
Baca juga :
- 4 Cara Memperbesar Layar Laptop
- Cara Transfer Ovo ke GoPay dan Sebaliknya
- Cara Melihat Spesifikasi Laptop dengan Mudah
Demikian panduan dan cara download APK di laptop beserta situs-situs download APK yang terpercaya.
Sebagai rekomendasi, kami menyarankan Anda hanya mendownload apk dari situs resmi play store ataupun sumber lain yang benar-benar kredibel.
Tak sedikit manusia jahat yang berniat buruk dengan membagikan aplikasi yang berisi virus, keylogger, dan program merusak lainnya di internet. Jadi, tetap waspadalah.
Semoga bermanfaat!