Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark

Abdurrahman Irfan

Updated on:

inspirasi dan contoh logo wordmark terbaru

30 Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark – Apa itu Logo Wordmark? Wordmark logo adalah logo berbentuk teks nama perusahaan/merek yang dirancang sedemikian rupa hingga membentuk suatu visualisasi utuh sebuah identitas.

inspirasi dan contoh logo wordmark terbaru
Inspirasi Logo Wordmark Terbaru | Sumber : Pexels.com

Jika dibandingkan dengan logo jenis lain, seperti lettermark (inisial), pictorial mark (gambar), atau logo-maskot, logo bergaya wordmark memiliki kelebihan seperti kemudahan identifikasi serta fleksibilitasnya.

Meski hanya terdiri dari teks, namun bukan berarti logo jenis ini harus berbentuk kaku dalam balutan font biasa. Cukup banyak logo bergaya wordmark yang mampu menonjolkan kreativitas. Hasilnya menarik, ciri khas logonya jadi lebih menonjol, seperti yang bisa dilihat dari karya beberapa desainer dan brand consultant asal Indonesia berikut ini.

30+ Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 2021

Langsung saja ya, mari simak 10+ contoh logo wordmark menarik dan inspiratif ini.

#1 – Neuk

Logo Neuk Zakifitria Inc

Ciri khas logo ini terdapat pada huruf N-nya, dengan whitespace berbentuk siluet anak kecil. Desain ini merupakan karya Zakifitria Inc. untuk Neuk, sebuah perusahaan di bidang fashion, khususnya pakaian balita.

#2 – Tijili Hotel

Logo Tijili LeBoYe

Visualisasi logo Tijili terinspirasi dari motif tradisional yang mewakili Dewi Sri, yang ditafsirkan dalam bentuk modern sebagai budaya yang dinamis dan kreatif. Logo ini dibuat oleh LeBoYe, sebuah brand consultant asal Jakarta.

#3 – Seruling

Logo Seruling Kyuuki

Secara keseluruhan, visualisasi logo ini menampilkan sentuhan motif lokal pada logotype mereknya (terutama pada huruf S), dengan ciri khas bentuk seruling pada huruf L-nya. Logo ini merupakan karya Kyuuki untuk Seruling Resto & Cafe.

#4 – Primaax

Logo Primaax Fengshui

Logo karya Feng Shui Untuk Logo ini dibuat untuk Primaax, sebuah perusahaan yang bergerak pada bidang otomotif. Ciri khas logo ini terdapat pada whitespace huruf R yang membentuk simbol singa.

#5 – Loka

Logo Loka Makkimakki

Logo ini dibuat oleh Makkimakki, sebuah brand consultant level internasional yang berbasis di Jakarta. Huruf O pada logo ini membentuk visualisasi keranjang belanja, mengacu pada bisnis Loka yang bergerak pada bidang retail dan supermarket.

Baca juga :

#6 – Kalila Adventure

Logo Kalila Tjoret

Tjoret Creative Studio membuat logo Kalila Adventure dengan teks yang dibentuk dari visualisasi daun pisang. Logo ini menggambarkan karakteristik Kalila Adventure yang merupakan wahana edutainment berwawasan lingkungan dan berkonsep hijau.

#7 – Logo Wordmark : Besya

Logo Besya Dharma Anjarrahman

Ciri khas logo ini terdapat pada huruf A, yang dibuat dari bentuk bulan sabit dan berlian, sehingga secara sekilas menampilkan visualisasi berupa kubah masjid. Logo ini merupakan karya Dharma Anjarrahman untuk Besya Hijab, perusahaan yang bergerak di bidang fashion islami.

#8 – Inspirasi Logo Wordmark : Radatime

Logo Radatime Fadly Pratama

Logo ini memiliki ciri khas pada huruf M-nya yang membentuk obyek sebuah jam, mengacu pada bidang bisnis yang dijalankan, yaitu jual-beli jam secara online. Logo ini merupakan karya Fadly Pratama untuk Radatime.

#9 – Gerai Ollyn

Logo Gerai Ollyn Nexto

Logo ini dibuat oleh Nexto, sebuah studio desain yang berlokasi di Depok. Huruf Y pada logo ini membentuk visualisasi kepala perempuan dengan rambut tergerai, sebagai bentuk pesan yang menunjukkan bisnis Gerai Ollyn yang bergerak di bidang fashion khusus perempuan.

#10 – Legen

Logo Legen Rian Rahardi

Logo karya Rian Rahardi ini dibuat untuk Legen, sebuah perusahaan yang memproduksi gula semut alami. Karakteristik logo ini terdapat pada whitespace huruf G yang membentuk simbol kepala semut.

#11 – Nook

Logo Nook Aldo Picaso

Tidak seperti kebanyakan logo real estate yang menggunakan logo generik berupa simbol atap rumah, Nook mencoba untuk berbeda melalui logo karya Aldo Picaso yang bergaya wordmark dengan visualisasi berbentuk daun pintu pada whitespace huruf N-nya.

#12 – Sedudo Waterfall

Contoh Logo Wordmark Sedudo

Logo Sedudo dibuat menggunakan kustomisasi font untuk menampilkan visualisasi riak air. Logo ini dibuat oleh Mohammad Hafidz sebagai place identity branding untuk Air Terjun Sedudo di Nganjuk.

17+ Tambahan Contoh Logo Wordmark Lainnya

Berikut kami berikan 17+ tambahan contoh logo wordmark lainnya yang didapatkan dari Pinterest :

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 1
Logo Wordmark for Shops With Candies

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 2

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 3
Logo Wordmark Cocok untuk Bisnis Minuman
Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 4
Logo Wordmark Bisnis Buku

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 5

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 6

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 7
Logo Wordmark Tema Teknologi
Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 8
Logo Wordmark untuk Kafe
Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 9
Logo Wordmark Cocok untuk Bisnis Makanan

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 10

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 11

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 12

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 13

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 14
Logo Wordmark Lets’ Talk
Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 15
Logo Wordmark 3 dimensi
Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 16
Logo Wordmark Creative Dark and Chic
Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 17
Logo Wordmark Cocok untuk Marketplace

Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark 18


Jenis Logo untuk Bisnis

Setelah membahas contoh logo Wordmark, ada beberapa jenis logo lainnya yang perlu Anda ketahui. Jenis-jenis logo tersebut adalah sebagai berikut :

#1 – Logo Wordmark

Developing The Perfect Logo | 5 Logo Types | Nivek Studios
Via : nivekstudios.com

Logo Wordmark adalah logo yang dibentuk hanya dengan nama perusahaan sebagai tanda pengenalnya. Jadi, logo ini tidak menggunakan ornamen yang berupa simbol-simbol tertentu.

Dalam logo ini, perusahaan menyampaikan filosofi-nya dengan memainkan jenis teks/tipografi serta warna tulisannya yang mencerminkan perusahaan. Logo ini cocok digunakan untuk perusahaan yang memiliki nama yang unik.

Seorang desainer tidak boleh sembarangan menggunakan font atau tipografi untuk diterapkan dalam logo wordmark ini. Oleh sebab itu, kami berikan contoh logo wordmark sebagai inspirasi seperti yang ada pada penjelasan di atas.

The Complete Practical Guide To Logos And Logo Design In 2021
Via : logobly.com

Pictorial logo dibuat dengan menggunakan gambar yang unik dan berkaitan dengan identitas perusahaan. Ada kalanya ditambahkan juga nama perusahaan sebagai elemen pendukungnya yang disebut dengan logo kombinasi.

Abstract Logo Design Stock Illustration - Download Image Now - iStock
Via : istockphoto.com

Pada dasarnya, jenis logo ini memiliki prinsip yang hampir sama dengan pictorial logo. Kedua jenis logo tersebut sama-sama menggunakan elemen gambar.

Namun, pada abstract mark logo, gambarnya membentuk simbol-simbol abstrak seperti bentuk abstrak geometris dalam menyampaikan filosofi perusahannya.

#4 – Logo Lettermark/Monogram

The Complete Practical Guide To Logos And Logo Design In 2021
Via : logobly.com

Logo Lettermark atau Monogram ini adalah logo yang menggunakan satu atau dua inisial perusahaan.

#5 – Logo Emblem

Everything You Need to Know about Emblems – Logaster Emblem Creator | Logaster
Via : logaster.com

Logo ini biasa digunakan untuk klub-klub sepakbola juga perusahaan otomotif. Hal ini dikarenakan logo emblem cenderung bergaya klasik dengan gambarnya yang rumit dan memiliki filosofis.

Oleh karenanya, logo ini tidak bisa diaplikasikan untuk semua jenis media. Namun, kelebihan dari logo ini, akan membuat produk menjadi lebih eksklusif.

#6 – Logo Maskot

How to Make a Memorable Brand Mascot
Via : zilliondesigns.com

Logo maskot menggunakan karakter atau tokoh sebagai elemen utama dalam logo. Dengan menggunakan logo maskot akan membuat pelanggan lebih mudah mengenal brand yang kita miliki. Anda dapat menggunakan logo ini jika memiliki merek yang sudah cukup dikenal orang.

Maskot pada logo yang berupa kartun seringkali banyak dijunpai untuk menarik pengunjung termasuk anak-anak.

Jenis-Jenis Logo Yang Harus Kamu Ketahui! | HelloMotion.com
Via : hellomotion.com

Selanjutnya, ada web 2.0 logo yang digunakan oleh pebisnis yang menyediakan aplikasi/website. Logo ini akan memberikan kesan yang futuristik karena logonya yang timbul/tiga dimensi.


Itulah beberapa inspirasi desain logo yang menggunakan gaya wordmark. Logo mana yang paling Anda suka? 🙂

Semoga inspirasi dan contoh logo wordmark yang kami sampaikan ini bermanfaat ya.

1 thought on “Inspirasi dan Contoh Logo Wordmark”

Leave a Comment