Halo sobat DYP.im. Postingan kami kali ini kembali seputar kehidupan kampus.
Kita semua tau bahwa di Indonesia terdapat banyak sekali kampus negeri maupun swasta. Bisa kita jumpai, tiap tahun bisa dipastikan selalu ada kampus yang dibangun dan diresmikan.
Tentu hal tersebut merupakan sesuatu yang patut kita syukuri. Kenapa? Karena, hal demikian membuktikan makin banyak orang yang peduli dengan kualitas pendidikan pemuda Indonesia.
Berbicara mengenai kampus dan perkuliahan, salah satu syarat kelulusan seorang mahasiswa adalah mengerjakan dan menyelesaikan skripsi atau tugas akhir.
Nah, di kesempatan ini kami akan sharing seputar skripsi, khususnya mengenai contoh cover proposal skripsi yang benar dari berbagai kampus di indonesia, baik negeri maupun swasta.
20+ Contoh Cover Proposal Skripsi Berbagai Kampus di Indonesia
Penasaran dengan cover proposal tugas akhir kampus-kampus di Indonesia? Check this out..
#1 – Cover Proposal Tugas Akhir ITS Surabaya
Ini dia halaman sampul buku tugas akhir mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya.
#2 – Cover Proposal Skripsi UPI Bandung
#3 – Desain Cover Proposal Penelitian Skripsi UNY
Baca juga :
#4 – Cover Proposal Skripsi Universitas Muhammadiyah Bengkulu
#5 – Contoh Sampul Proposal Penelitian Skripsi Binus
#6 – Desain Cover Proposal Penelitian STAIMUS
#7 – Cover Proposal Skripsi Unnes
#8 – Desain Cover Proposal Skripsi UMS
#9 – Cover Proposal Skripsi IKIP PGRI Madiun
#10 – Cover Proposal Skripsi Uhamka
#11 – Desain Cover Proposal Makalah ITB
#12 – Desain Cover Proposal Skripsi UI
Begini halaman sampul buku tugas akhir mahasiswa Universitas Indonesia.
#13 – Contoh Sampul Proposal Skripsi UB
Kepo dengan buku skripsi anak Universitas Brawijaya? Begini kurang lebih desainnya.
#14 – Contoh Cover Proposal Skripsi Unair
Kalau yang ini, cover milik mahasiswa Universitas Airlangga Surabaya.
#15 – Cover Proposal Skripsi Unpam
#16 – Contoh Cover Proposal Penelitian Skripsi UINSU
#17 – Cover Proposal Universitas Diponegoro
#18 – Cover Proposal Skripsi UM
#19 – Cover Proposal Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)
#20 – Contoh Sampul Skripsi UNJ
#21 – Contoh Cover Proposal Skripsi Universitas Negeri Padang
Cara mendownload contoh cover di atas adalah dengan klik kanan -> save image as. Atau, jika Anda sedang menggunakan hp / tablet, caranya adalah dengan men-tap tahan pada gambar -> download image.
Unsur dalam Cover Proposal Skripsi
Setelah Anda melihat berbagai macam contoh cover untuk proposal skripsi di atas, beberapa komponen yang ada di dalam cover tersebut nyatanya hampir sama semua. Adapun unsur yang ada di dalam cover proposal umumnya memuat hal berikut ini :
- Judul : Judul dalam cover proposal adalah hal yang penting dan wajib ditulis di dalam cover. Hal ini karena judul berfungsi menginformasikan kepada pembaca mengenai ringkasan isi yang ada di dalam karya tulis tersebut.
- Jenis Karya Tulis : Setelah atau sebelum judul, biasanya diberikan keterangan mengenai jenis karya tulis yang Anda buat. Misalnya, proposal skripsi, makalah, tesis, dsb yang ditulis dengan format bold. Hal ini berguna untuk memberitahukan pembaca tentang jenis karya tulis Anda.
- Tujuan Membuat Proposal : Di beberapa universitas, format cover-nya juga ada yang menambahkan tujuan membuat proposal. Misalnya, “diajukan untuk memenuhi persyaratan memenuhi gelas S-1“
- Logo : Logo universitas wajib dicantumkan untuk identitas. Selain itu, logo juga berguna untuk membuat proposal Anda benar-benar formal. Untuk ukuran dan letaknya bisa berbeda-beda setiap universitas, ada yang sebelum judul dan ada juga yang setelahnya.
- Identitas Penulis : Di bawah logo, wajib mencantumkan identitas penulis yang berupa nama lengkap dan beserta Nomer Induk Mahasiswa (NIM).
- Identitas Universitas : Setelah itu, berikan identitas universitas yang lengkap mulai dari program studi, fakultas, dan nama universitas yang sedang Anda geluti. Bisa juga ditambahkan alamat universitas dengan mencantumkan nama kota-nya saja.
- Tahun Pembuatan : Terakhir, unsur yang harus ada dalam format cover yaitu adanya tahun pembuatan proposal skripsi. Tahun ini berfungsi untuk keperluan administrasi agar saat dibukukan dan disimpan di perpustakaan kampus akan lebih mudah dicari/direkap.
Ternyata desain cover proposal skripsi yang benar dari banyak kampus di Indonesia itu mirip-mirip ya. Hehehe.
FAQ
Apa itu Skripsi?
Skripsi merupakan karya ilmiah yang dikerjakan oleh mahasiswa tingkat akhir program sarjana (S1) untuk memenuhi syarat kelulusan.
Dalam skripsi, mahasiswa harus memiliki pemahaman yang komprehensif dan mendalam tentang suatu topik yang dipilih, dan menyajikannya dalam bentuk laporan yang terorganisir dan sistematis.
Skripsi juga merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk mempraktikkan dan mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajarinya selama masa studi, serta memperluas wawasan dan pemahaman tentang suatu bidang yang ditekuninya.
Apakah ada Format Khusus Pembuatan Cover Skripsi?
Syarat pembuatan atau format cover skripsi tergantung dengan kampus Anda masing-masing. Yang kami temui, ada perbedaan format antara satu kampus dengan yang lainnya, meskipun tidak banyak bedanya.
Bagaimana dengan Pemilihan Fontnya?
Begitu juga dengan font, tiap kampus biasanya memiliki rekomendasi pemilihan font masing-masing. Maka, selalu perhatikan panduan penulisan skripsi dari kampus. Jangan hanya karena pemilihan jenis font ataupun ukurannya, Anda harus melakukan revisi.
NOTE
Ingat, selalu perhatikan panduan format desain dan penulisan skripsi di kampus Anda masing-masing, ya. Biasanya terdapat perbedaan-perbedaan minor yang perlu Anda tau agar buku skripsi Anda diterima oleh pihak administrasi kampus tanpa revisi-revisi 🙂
Semoga bermanfaat!